Saat Cinta Segitiga Hadir



image
Selayaknya dalam hubungan hanya terdiri dari dua orang yang saling mencintai, namun bagaimana jika salah satunya mencintai dua orang dan itu adalah Anda? Dan bagaimana cara mengatasinya? Coba pertimbangkan hal-hal berikut ini:

Ingat lagi komitmen

Cinta segitiga umumnya timbul karena Anda yang tidak konsisten dalam memahami dan menepati komitmen. Anda dan pasangan pasti sudah berkomitmen di dalam hubungan. Ingat kembali komitmen yang telah dibuat, dan coba mengaplikasikannya di dalam kondisi Anda.
Apakah Anda harus meninggalkan pasangan, atau tetap bersamanya dan melupakan cinta yang lain, tergantung dari Anda dalam menepati komitmen.
Tanyakan dalam hati, "Apakah dia orang yang tepat?"
Banyak orang berkata cinta kedua dalam hubungan biasanya lebih baik dari pasangan Anda. Namun, apakah itu benar? Telaah kembali sifat-sifat dan perilaku mereka, mana yang tepat dan cocok untuk Anda. Memilih salah satunya adalah keputusan besar bagi Anda dan bukan bersikap serakah dengan tetap mempertahankan keduanya.
Jujur kepada pasangan dan cinta kedua
Ketika akhirnya Anda sudah memilih, katakan jujur kepada keduanya mengenai keputusan Anda. Usahakan bicarakan secara baik-baik agar tidak menimbulkan masalah.
(frieda/CN19)
Untuk berita terbaru, ikuti kami di Twitter twitter dan Facebook Facebook
Bagi Anda pengguna ponsel, nikmati berita terkini lewat http://m.suaramerdeka.com
Dapatkan SM launcher untuk BlackBerry http://m.suaramerdeka.com/bb/bblauncher/SMLauncher.jad
 
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments
Item Reviewed: Saat Cinta Segitiga Hadir Rating: 5 Reviewed By: stzuriah.blogger.com