Salah satu kerusakan pada komponen komputer yang sangat menakutkan adalah kerusakan pada hard disk atau Hard Drive atau HDD. Karena Hard disk merupakan tempat penyimpanan data-data yang sangat penting, apa lagi jika kamu tidak memiliki backup data, ini bisa membuat tubuhmu berkeringat panas dingin dan detak jantung yang semakin kencang.
Kerusakan hard drive bisa disebabkan oleh rusaknya beberapa komponen seperti kerusakan pada kepala disk, kerusakan pada motor, kerusakan pada printed circuit board (PCB) dan lain-lain.
Jika yang rusak hanya pada bagian printed circuit board (PCB) berarti kamu masih beruntung. Kamu bisa mengganti PCB sendiri dengan mudah, selain itu harga PCB relatif
murah jika dibandingkan harus menyerahkan hard drive kamu pada spesialis hard disk atau penyelamat data yang tarifnya sangat mahal, kamu bisa mendapatkan PCB baru sekitar $ 25 di hdd-parts.com.
Umumnya kerusakan pada PCB disebabkan oleh lonjakan listrik dan suhu hard drive yang terlalu panas. Salah satu tanda umum kerusakaan PCB adalah adanya tanda gosong, namun terkadang juga tidak tanda gosong.
Berikut ini adalah langkah-langkah sederhana memperbaiki hard drive yang rusak pada komponen PCB yang lansirkan oleh techradar.
1. Lepaskan hard drive lalu cek identitas Hard Disk
Langkah pertama adalah lepaskan hard drive dari komputer, kemudian catat idenditas hard drive seperti Nomor model, S/N, P/N, kode firmware, kode tanggal, kode situs, dan nomor controller IC utama.
2. Pencarian PCB secara online
Kunjungi situs hdd-parts.com, kemudian masukkan kode hard drive yang rusak (pada contoh hard drive gambar di bawah ini, kode 11 digit baris kedua dari atas) ke dalam kotak pencarian. Memang ini tidak memberikan model yang tepat, namun kamu dapat mencari model yang cocok pada daftar hasil pencarian. setelah menemukan model yang cocok, silahkan membeli PCB itu.
3. PeriksaPCB baru.
Pengiriman PCB baru membutuhkan waktu sekitar enam sampai 10 hari kerja melalui pos (untuk indonesia mungking lebih lama). Dalam paket pengiriman PCB akan ada PCB, obeng torx dan petunjuk instalasi. Perisak isi paket tersebut, jika ada yang salah, silahkan email kepada penjual, mereka akan mengirim lagi dalam beberapa hari.
4. Lepaskan PCB lama.
Umumnya PCB dihubungkan oleh lima skrup ke hard drive. Lepaskan lima skrup itu menggunakan obeng torx yang disertakan dalam paket. Setelah dilepaskan, letakkan skrup itu di tempat yang aman, karena skrup itu akan digunakan lagi untuk menghubungkan PCB yang baru ke hard drive.
5. Pasang PCB baru
Setelah PCB lama dilepaskan, dengan hati-hati pasang PCB baru ke hard drive dengan skrup yang disimpan tadi, dan pastikan skrup telah terkunci dengan kuat.
6. Uji drive Anda
Jika PCB baru telah terpasang, uji hard drive dengan komputer. Jika kerusakan pada hard drive benar-benar pada PCB, hard drive kamu dapat hidup kembali dengan mengganti PCB baru. Disarankan untuk membackup data penting dari hard drive lama, untuk antisipasi jika hard drive mengalami kerusakan yang lebih parah.
Semoga informasi mengenai cara memperbaiki hard disk yang rusak pada komponen PCB di atas bisa bermanfaat bagi kamu yang membutuhkan.
sumber : http://www.bengkel.indah.web.id/2012/07/cara-memperbaiki-hard-disk-hdd-yang.html